Pendampingan UMKM Melalui Pelatihan Pengolahan Hasil Perikanan di Kelurahan Padaleu Kecamatan Kambu Kota Kendari

Authors

  • Ruslaini Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Halu Oleo
  • La Ode M. Aslan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Halu Oleo
  • Ermayanti Ishak Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Halu Oleo
  • Abdul Muis Balubi Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Halu Oleo
  • Irwan J Effendi Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Halu Oleo
  • Agus Kurnia Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Halu Oleo
  • La Ode Aslin Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Halu Oleo

DOI:

https://doi.org/10.56742/jpm.v4i1.106

Keywords:

Pendampingan UMKM; Pelatihan pengolahan hasil ikan; Pendapatan; Kelurahan Padaleu; Kendari

Abstract

Kelurahan Padaleu di Kota Kendari memiliki potensi sumber daya perikanan yang melimpah, tetapi masih menghadapi tantangan dalam meningkatkan nilai ekonomi hasil perikanan akibat minimnya pengetahuan dan keterampilan masyarakat, khususnya pelaku UMKM. Program pendampingan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas pelaku UMKM dalam mengolah hasil perikanan menjadi produk bernilai tambah serta mendukung pertumbuhan ekonomi lokal. Pelatihan dilakukan melalui pendekatan sosialisasi, demonstrasi teknik pengolahan ikan, praktik langsung, serta diskusi interaktif dengan melibatkan pelaku UMKM setempat. Pelatihan berhasil meningkatkan keterampilan peserta dalam mengolah hasil perikanan menjadi produk seperti burger ikan dan kerupuk ikan secara higienis dan ekonomis. Peserta juga termotivasi untuk memulai atau mengembangkan usaha baru. Program ini memberikan kontribusi positif dalam memberdayakan pelaku UMKM, meningkatkan daya saing produk lokal, serta mendukung penguatan ekonomi masyarakat Kelurahan Padaleu. Keberlanjutan program ini diharapkan mampu menjadikan Kelurahan Padaleu sebagai sentra pengolahan hasil perikanan di Kota Kendari.

Downloads

Published

2025-01-03

How to Cite

Ruslaini, La Ode M. Aslan, Ermayanti Ishak, Abdul Muis Balubi, Irwan J Effendi, Agus Kurnia, & La Ode Aslin. (2025). Pendampingan UMKM Melalui Pelatihan Pengolahan Hasil Perikanan di Kelurahan Padaleu Kecamatan Kambu Kota Kendari. Jurnal Pengabdian Meambo, 4(1), 24–29. https://doi.org/10.56742/jpm.v4i1.106